Bincang-Bincang bersama Sharon Gracella tentang Buku-Buku seputar Wanita
Sehubungan dengan Hari Wanita Internasional yang jatuh pada 8 Maret 2021, Kumpulbaca mengadakan Diskusi Buku dengan tema “Rekomendasi Bacaan Seputar Wanita”. Diskusi Buku kali ini mengundang Sharon Gracella yang merupakan Presiden dari Komunitas Girls Up Jakarta sebagai narasumber. Sharon mengawali diskusi dengan membahas buku Awaken the Giant Within karya Anthony Robbins. Buku ini merupakan salah satu jenis buku self-development yang membahas mengenai bagaimana cara mengontrol kehidupan kita. Awaken the Giant Within mengajarkan bagaimana konsisten terhadap kebiasaan, bermimpi tinggi dan menaikkan standar dapat merubah kehidupan yang kita jalani.
Buku dengan tebal 500 halaman ini sudah tersedia dalam bahasa indonesia. Namun, apabila kamu ingin membaca dengan bahasa aslinya yaitu bahasa inggris kamu tidak perlu khawatir sebab kata-kata yang digunakan adalah bahasa yang ringan dan sering digunakan. Kelebihan buku ini adalah berisi hal-hal mendasar sehingga mudah diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Kekurangan buku ini sendiri bagi kamu yang tidak terbiasa membaca buku jenis ini mungkin akan butuh sedikit waktu untuk menyesuaikan diri.
Beberapa buku self-development rekomendasi dari Sharon adalah 7 Habits of Highly Effective Person karya Steven Covey dan Smarter Faster Better: The Secret of Being Productive in Life and Business karya Charles Duhigg. Bagi dirinya sendiri buku-buku self-development seperti mentor kehidupan yang bisa dia pelajari berbagai pengetahuan dan pengalaman penulisnya. Sebagai seorang perempuan Sharon menyadari bahwa masih banyak ketimpangan antara perempuan dan laki-laki apalagi di tempat kerja. Namun, melalui buku ini dirinya sadar bahwa perempuan dapat melakukan apapun yang mereka mau.
Diskusi Buku kali ini juga narasumber dan para teman baca yang hadir saling merekomendasikan buku seputar perempuan seperti I am Malala karya Malala Yousafzai, Entrog karya Okky Madasari, Perempuan di Titik Nol karya Nawaal el Saadawi, Kim Jiyoung, Born 1982 karya Cho Namjoo, Gentayangan katya Intan Paramaditha, Love Letters to the Dead karya Ava Dellaira, The Alpha Girl’s Playbook karya Henry Manampiring dan The Grand mother karya Bozena Nemcova .Buku rekomendasi tersebut menceritakan soal perempuan dari berbagai sisi dan malah beberapa buku tersebut ditulis oleh seorang perempuan sendiri.
Bagi Teman Baca yang ketinggalan agenda mingguan Kumpulbaca tidak perlu khawatir. Masih banyak acara menarik yang disiapkan Kumpulbaca ke depannya. Jangan lupa ikuti berbagai media sosial Kumpulbaca agar tidak ketinggalan acara selanjutnya!
Ditulis oleh Salsabila Adenia